Banyak Drama di Misano, Legenda MotoGP: Itu Balapan yang Tak Akan Mudah Dilupakan
Berita MotoGP – Legenda MotoGP, Randy Mamola, menyatakan ada banyak drama yang terjadi di seri ke-13 MotoGP 2016 yakni GP San Marino. Saking banyaknya drama, Mamola pun menilai balapan GP San Marino adalah balapan yang tidak mudah dilupakan.
Menurut Mamola, drama yang ada di GP San Marino sudah terlihat sejak sesi lomba belum dimulai atau tepatnya saat sesi latihan bebas (free practice) pertama. Mamola menyorot kecelakaan yang dialami rider Tim Ducati Corse, Andrea Iannone, yang menyebabkan dirinya tak bisa tampil saat lomba.
Mamola mengatakan, drama kemudian berlanjut pada pertarungan sengit yang terjadi di lintasan balap. Menurut pria berkebangsaan Amerika Serikat itu, drama kemudian benar-benar terjadi saat perang mulut yang terjadi antara Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi saat konferensi pers.
“Akhir pekan lalu adalah segalanya, dari kebahagiaan Dani Pedrosa yang kembali menemukan form terbaiknya, drama Andrea Iannone yang tidak bisa mengucapkan selama tinggal kepada warga Italia sebagai pembalap Ducati,” kata Mamola, seperti dimuat Motorsport.com, Rabu (14/9/2016).
“(Drama) juga termasuk tontonan publik soal tensi panas di Tim Yamaha. Balapan San Marino kembali menyediakan kita semua dengan salah satu dari balapan yang tidak akan mudah dilupakan,” sambung pria yang kini berusia 56 tahun itu.
Category: MotoGP